--> Skip to main content

40+ Contoh Soal dan Jawaban PG Ekonomi Kelas 11 SMA / MA Semester Genap Terbaru

Contoh Soal dan Jawaban PG Ekonomi Kelas 11 SMA / MA Semester Genap Terbaru. Hai pembaca, sudah lama sejak saya tidak memperbarui artikel, sekarang pada kesempatan baik ini kami ingin berbagi pertanyaan soal pilihan ganda atau sering disebut sebagai pertanyaan PG yang dikhususkan untuk mata pelajaran ekonomi untuk  kelas XI di 40 SMA beserta kunci jawabannya, semoga pertanyaan ini dapat membantu pembaca untuk dijadikan bahan rujukan dan latihan.

Soal PG Ekonomi Kelas 11 SMA/MA


40+ Contoh Soal dan Jawaban PG Ekonomi Kelas 11 SMA / MA Semester Genap Terbaru  - Bagi sahabat dimana saja berada yang ingin sekali mempelajari Soal PG Ekonomi Kelas 11 SMA/MA ini, pembaca bisa belajar materi ini di sisni dalam bentuk file teks doc. Berikut ini adalah rincian Soal PG Ekonomi Kelas 11 SMA/MA Semester 2.. SELAMAT BELAJAR..

Berikut kami memberikan Soal PG Ekonomi Kelas 11 SMA/MA

Contoh Soal dan Jawaban PG Ekonomi Kelas 11 SMA / MA Semester Genap Terbaru

PETUNJUK UMUM
1. Tulis namamu di sudut kanan atas
2. Bacalah setiap soal dengan teliti.
3. Kerjakan dulu soal yang kamu anggap mudah.
4. Periksa kembali pekerjaanmu sebelum diserahkan pada pengawas.

A. Berilah tanda silang (x) didepan huruf a,b atau c didepan jawaban yang benar !


1. Berikut ini data penerimaan dari pengeluaran negara tahun 2003 (dalam milyaran rupiah)

Berdasarkan data di atas maka posisi APBN adalah ….
a. berimbang
b. defisit
c. surplus
d. sesuai
e. aktif
Jawaban: b. defisit

2. Berikut ini adalah komponen APBN
1. Belanja pegawai
2. Pembayaran dalam rupiah
3. Bantuan proyek
4. Subsidi daerah otonom
5. Bunga dan angsuran utang
Yang merupakan pengeluaran rutin adalah ….
a. 1, 2,dan 3
b. 1, 4, dan 5
c. 2, 3, dan 4
d. 2, 4, dan 5
e. 3, 4, dan 5
Jawaban:  b. 1, 4, dan 5

3. Pada saat pemerintah meningkatkan gaji pegawai negeri, maka dampak jangka panjangnya adalah sebagai berikut, kecuali ….
a. menyerap tenaga kerja
b. meningkatkan produksi
c. meningkatkan pendapaatan masyarakat
d. menambah devisa
e. mendorong injus investment
Jawaban: d. menambah devisa

4. Pendapatn negara yang dihimpun dari berbagai sumber akan digunakan kembali untuk membiayai pengeluaran-pengeluaran di berbagai sektor pembangunan merupakan fungsi pajak sebagai ….
a. fungsi stabilisasi
b. fungsi alokasi
c. fungsi distribusi
d. fungsi pertumbuhan
e. fungsi pengendalian inflansi
Jawaban: b. fungsi alokasi

5. Suatu rancangan keuangan tahunan daerah yang ditetapkan berdasarkan peraturan daerah disebut….
a. APBD
b. APBN
c. Anggaran Daerah
d. RAPBD
e. RAPBN
Jawaban: d. RAPBD

6. Dasar hukum dalam penyelenggaraan keuangan daerah dan pembuatan APBD yang berisi tentang Pengelolaan dan Pertanggungjawaban Keuangan Daerah adalah ….
a. UU No. 32 Tahun 2003
b. UU No. 33 Tahun 2003
c. PP No. 105 Tahun 2000
d. Keputusan Menteri Dalam Negeri No. 29 Tahun 2002
e. PP No. 101 Tahun 2000
Jawaban:  c. PP No. 105 Tahun 2000

7. Pengawasan eksternal pelaksanaan APBD dilakukan oleh ….
a. DPRD dan BPK
b. Pemerintah Daerah
c. BPK
d. DPRD
e. Pemda
Jawaban: a. DPRD dan BPK

8. Dana yang dialokasikan dalam APBN untuk daerah dinamakan ….
a. pendapatan asli
b. dana perimbangan
c. dana bagi hasil
d. dana alokasi umum
e. alokasi khusus
Jawaban:  b. dana perimbangan

9. Semua jenis pengeluaran untuk kegiatan pembangunan di daerah, yang meliputi pelaksanaan proyek fisik dan non fisik dinamakan ….
a. belanja rutin
b. belanja gaji
c. belanja barang
d. belanja pemeliharaan
e. belanja pembangunan
Jawaban:  e. belanja pembangunan

10. Perhatikan tabel APBN Indonesia tahun 2004 (dalam milyaran rupiah)

Berdasarkan tabel APBN diatas pernyataan berikut ini yang paling tepat ….
a. anggaran tersebut defisit sebesar Rp 24.417,6
b. pengeluaran pembangunan termasuk sebagai belanja pemerintah pusat
c. pembiayaan digunakan untuk menutup defisit
d. penjualan asset program restrukturisasi perbankan dalam pembiayaan dalam negeri
e. APBN dibiayai oleh pinjaman luar negeri sebesar 8,28% dari total APBN
Jawaban: a. anggaran tersebut defisit sebesar Rp 24.417,6

11. APBN dinyatakan surplus apabila ….
a. jumlah pendapatan negara dalam satu tahun tidak menentu
b. jumlah pendapatan negara dapat menutup semua belanja negara yang direncanakan
c. jumlah pendapatan negara lebih kecil daripada pengeluaran negara
d. jumlah pendapatan negara lebih besar daripada pengeluaran negara
e. jumlah pendapatan negara tidak dapat menutup semua keperluan negara
Jawaban: d. jumlah pendapatan negara lebih besar daripada pengeluaran negara

12. Penerimaan negara dalam APBN selain digunakan untuk kepentingan umum yaitu untuk pembangunan dan kegiatan penyelenggaraan pemerintahan, juga disalurkan kembali kepada masyarakat dalam bentuk subsidi, beasiswa, dan dana pension. Uraian tersebut menjelaskan mengenai APBN dalam fungsi ….
a. distribusi
b. alokasi
c. stabilitas
d. legalitas
e. konjungitas
Jawaban: a. distribusi

13. Pengalihan pembiayaan dari satu sektor ke sektor yang lain dinamakan …
a. transfer payment
b. alokasi dana
c. transfer pendapatan
d. working payment
e. pembiayaan beralih
Jawaban: a. transfer payment

14. Tujuan penyusunan APBN adalah ….
a. pedoman penerimaan dan pengeluaran negara
b. pedoman kegiatan yang dilakukan pemerintahan
c. pedoman bagi pertanggungjawaban pemerintah
d. pedoman bagi pertanggungjawaban setiap departemen dalam pemerintahan
e. pedoman pelaksanaan proyek pembangunan
Jawaban: a. pedoman penerimaan dan pengeluaran negara

15. Pembelajaran dalam APBN harus mengutamakan pembangunan di sektor-sektor yang lebih bermanfaat. Merupakan salah satu azas penyusunan APBN yaitu ….
a. kemandirian
b. prioritas
c. penghematan
d. pengeluaran pembangunan
e. pengeluaran nasional
Jawaban: b. prioritas

16. Semua pengeluaran negara untuk membiayai tugas-tugas umum pemerintahan dan kegiatan operasional pemerintahan pusat, pembayaran bunga atas utang dalam negeri dan utang luar negeri, pembayaran subsidi disebut ….
a. pembelanjaan negara
b. pengeluaran rutin
c. belanja negara
d. pengeluaran pembangunan
e. pengeluaran nasional
Jawaban: b. pengeluaran rutin

17. Semua pengeluaran negara untuk membiayai belanja pemerintah pusat dan daerah disebut ….
a. pembelanjaan negara
b. pengeluaran rutin
c. belanja negara
d. pengeluaran pembangunan
e. pengeluaran nasional
Jawaban: c. belanja negara

18. Anggaran pendapatan dan belanja negara diatur dalam ….
a. UUD 1945 Pasal 22
b. UUD 1945 Pasal 23
c. UUD 1945 Pasal 24
d. UUD 1945 Pasal 33
e. UUD 1945 Pasal 34
Jawaban: b. UUD 1945 Pasal 23

19. Bila RAPBN yang diajukan oleh pemerintah telah disetujui oleh DPR, kemudian ….
a. ditetapkan menjadi APBN melalui undang-undang oleh pemerintah
b. ditetapkan menjadi APBN melalui undang-undang oleh DPR
c. ditetapkan menjadi APBN melalui undang-undang oleh BPK
d. ditetapkan menjadi APBN melalui undang-undang oleh MPR
e. ditetapkan menjadi APBN melalui undang-undang oleh MA
Jawaban: b. ditetapkan menjadi APBN melalui undang-undang oleh DPR

20. Suatu daftar mengenai penerimaan dan pengeluaran negara untuk jangka waktu tertentu adalah….
a. pengertian keuangan negara
b. pengertian APBN
c. asas APBN
d. fungsi APBN
e. tujuan APBN
Jawaban:  b. pengertian APBN


21. Tuan A dalam tahun 2012 berpenghasilan bersih Rp 31.120.000,00. Tuan A berstatus menikah, dengan tanggungan keluarga terdiri dari satu orang anak kandung, satu orang adik kandung, serta ayah dan ibu kandung. PPh yang terutang (harus dibayar) oleh Tuan A adalah ….
a. Rp. 31.120.000,00
b. Rp. 22.440.000,00
c. Rp. 8.720.000,00
d. Rp. 436.000,00
e. Rp. 400.000,00
Jawaban: d. Rp. 436.000,00

22. Di bawah ini yang termasuk objek bea perolehan hak atas tanah dan bangunan adalah ….
a. jual beli
b. royalty
c. tanah dan bangunan
d. laba usaha
e. dana sumbangan
Jawaban:  a. jual beli

23. Bapak rahmat menempati rumah dengan luas tanah 200 m2 dengan nilai jual Rp 400.000,/m2, luas bangunan 100 m2, dengan nilai jual Rp 600.000,00/m2. Nilai jual Objek Pajak Tidak Kena Pajak (NJOPTKP) Rp 200.000,00. Jika yang dikenakan pajak sebesar 20% dengan tariff 0,5%, maka besarnya PBB terutang per tahun adalah ….
a. Rp 138.800,00
b. Rp 152.000,00
c. Rp 256.000,00
d. Rp 640.000,00
e. Rp 128.000,00
Jawaban: e. Rp 128.000,00

24. Identitas yang harus dimiliki oleh wajib pajak adalah ….
a. KTP
b. SPT
c. STP
d. NPWP
e. NUPTK
Jawaban: d. NPWP

25. Yang termasuk sumber pajak pengahasilan adalah ….
a. Pejabat perwakilan diplomat negara asing
b. UNESCO
c. Para konsulat negara asing
d. IMF, World Bank
e. Perorangan, yayasan, BUMN, perusahaan
Jawaban: e. Perorangan, yayasan, BUMN, perusahaan

26. Bentuk penghasilan yang berikut ini bukan merupakan objek pajak penghasilan yaitu …
a. penghasilan bunga deposito di bank pemerintahan
b. penghasilan berupa innatural atau kenikmatan sebagai imbalan hubungan kerja sama dengan kedutaan asing
c. penghasilan dari hasil undian
d. pengahasilan dari tabungan hari tua
e. keuntungan karena selisih kurs mata uang
Jawaban: b. penghasilan berupa innatural atau kenikmatan sebagai imbalan hubungan kerja sama dengan kedutaan asing

27. PPN, bea materai, cukai, dan pajak enjualan barang mewah termasuk dalam jenis pajak ….
a. langsung
b. tidak langsung
c. daerah
d. objektif
e. retribusi
Jawaban: b. tidak langsung

28. Benda atau sesuatu yang menjadi sasaran pajak seperti rumah, mobil, penghasilan, dan lain-lain disebut ….
a. subjek pajak
b. wajib pajak
c. objek pajak
d. tarif pajak
e. fungsi pajak
Jawaban: c. objek pajak

29. Perhatikan tabel berikut!

Tabel diatas menggambarkan tarif pajak secara ….
A. agresif
b. degresif
c. progresif
d. proporsional
e. tetap
Jawaban: c. progresif

30. Pajak subjektif dan objektif adalah jenis-jenis pajak berdasarkan ….
a. sifatnya
b. wewenang pemungutannya
c. golongannya
d. fungsinya
e. subjeknya
Jawaban: a. sifatnya

31. Secara umum, pajak yang harus ditanggung oleh keluarga adalah …
a. pajak pertambahan nilai, pajak penghasilan
b. pajak penjualan atas barang mewah, bea materai
c. pajak bumi dan bangunan, pajak daerah dan retribusi
d. pajak penghasilan, pajak bumi dan bangunan
e. pajak penjualan atas barang mewah, pajak bumi dan bangunan
Jawaban: d. pajak penghasilan, pajak bumi dan bangunan

32. i. PPh iv. BBn
ii. PPn v. PkB
iii. PBB
dari pajak-pajak di atas, yang termasuk pajak langsung adalah …
a. i, ii, iii
b. ii, iii, v
c. i, iii, iv
d. i, iii, v
e. iii, iv, v
Jawaban: d. i, iii, v

33. Berikut yang bukan termasuk contoh retribusi adalah …
a. pembayaran air minum
b. pembayaran rekening telepon
c. pembayaran rekening listrik
d. pembayaran pajak kendaraan bermotor
e. pembayaran parkir
Jawaban: d. pembayaran pajak kendaraan bermotor

34. UU No. 19 Tahun 1997 berisi tentang ….
a. pajak daerah dan retribusi
b. bea perolehan ha katas tanah dan bangunan
c. bea materai
d. pajak perseroan
e. bea cukai
Jawaban: a. pajak daerah dan retribusi

35. Orang akan mmbayar pajak penghasilan menurut besar kecilnya penghasilan. Orang yang berpenghasilan rendah akan mendapatsubsidi, misalnya sunsidi pembelian beras untuk masyarakat miskin yang disebut dengan program raskin. Dalam hal ini pajak berfungsi sebagai …
a. alat pemerataan pendapatan
b. sumber pendapatan negara
c. pengatur pendapatan ekonomi
d. pengendalian sosial
e. administrasi pendapata negara
Jawaban: a. alat pemerataan pendapatan

36. Kepanjangan dari PTKP adalah ….
a. penghasilan tanpa kena pajak
b. penghasilan tidak kena pajak
c. pendapatan tidak kena pajak
d. pendapatan tanpa kena pajak
e. pengeluaran tanpa kena pajak
Jawaban: b. penghasilan tidak kena pajak

37. Cara pemungutan pajak yang didasarkan pada sumber pendapatan wajib pajak adalah ….
a. domisili
b. kebangsaan
c. sumber
d. pendpaatan
e. perpajakan
Jawaban: c. sumber

38. Secara umum, asas pemungutan pajak yang digunakan oleh negara Indonesia adalah …
a. asas domisili
b. asas dommisili, kebangsaan
c. asas sumber, domisli
d. asas sumber
e. asas perpajakan
Jawaban: c. asas sumber, domisli

39. Pajak merupakan sumbangan wajib masyarakat terhadap negara nya tanpa balas jasa secara langsung, artinya …
a. adanya kontra prestasi secara langsung
b. tidak adanya kontra prestasi secara langsung
c. yang membayar akan menerima balasannya
d. yang tidak membayar akan menerima balasannya
e. wajib pajak memperoleh balasan secara tidak langsung
Jawaban: b. tidak adanya kontra prestasi secara langsung

40. Pajak adalah iuaran wajib yang dibayar oleh wajib pajak berdasarkan norma-norma hukum untuk membiayaai pengeluaran pengeluaran kolektif guna meningkatkan kesejahteraan umum yang balas jasanya tidak diterima secara langsung. Hal ini adalah pengertian pajak menurut ….
a. UU No. 19 Tahun 1997
b. UU No. 20 Tahun 2000
c. UU No. 21 Tahun 2000
d. UU No. 16 Tahun 2000
e. UU No. 16 Tahun 1997
Jawaban:  d. UU No. 16 Tahun 2000

Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan, mudah-mudahan dengan adanya 40+ Contoh Soal dan Jawaban PG Ekonomi Kelas 11 SMA / MA Semester Genap Terbaru ini para siswa akan lebih semangat lagi dalam belajar demi meraih prestasi yang lebih baik. Selamat belajar!!

Pencarian yang paling banyak dicari
  • soal essay ekonomi kelas 11 semester 1
  • kunci jawaban ekonomi kelas 11 kurikulum 2013 semester 1
  • soal pembangunan ekonomi dan jawaban
  • kunci jawaban buku paket ekonomi kelas 11 kurikulum 2013
  • pdf, 2018,2019,2020,2021,2022
  • soal ekonomi kelas 11 kurikulum 2013
  • soal pilihan ganda tentang pembangunan ekonomi dan jawabannya
  • soal ekonomi kelas 11 semester 2
  • soal pertumbuhan dan pembangunan ekonomi kelas xi
Mungkin Anda Suka
Buka Komentar
Tutup Komentar